Software Machine Pulsa memiliki fitur-fitur untuk menggantikan peranan manusia dalam melakukan sebuah pekerjaan.  Fitur-fitur tersebut ada dalam satu kesatuan dalam satu software. Penggunaan yang mudah dan user friendly.

Fitur Device Setting.  Fitur ini berfungsi untuk mengatur semua perangkat keras (Hardware) yang terkoneksi dengan komputer. Dalam fitur ini terdapat beberapa Tab seperti :
  1. Tab Modul SMS Center yang fungsinya sebagai SMS Gateaway atau penerima data sms yang       masuk untuk dapat di proses oleh Main Software.
  2. Tab Modul SMS Sender yang fungsinya sebagai Pengirim Berita atas Status Transaksi yang dilakukan oleh client.  Uniknya pada tab modul ini adalah juga dapat berfungsi sebagai SMS Center bila kita memberi permit centang pada modul.  ( Lihat tanda centang pada gambar dibawah ini )


Pada Modul SMS Sender ini juga terdapat fitur aplikasi Yahoo Messenger , GTalk ( Google Talk ), dan Facebook Messenger. Jadi modul ini telah terintegrasi dengan aplikasi-aplikasi yang biasanya telah tertanam pada Hp Smart Phone yang sekarang banyak beredar dipasaran, sehingga memudahkan para penjual pulsa untuk melakukan transaksi pengisian pulsa.

Dan uniknya lagi dari ketiga fitur aplikasi tersebut dapat berfungsi sebagai input dan output data seperti SMS Center dan SMS Sender.


Kita diharuskan mengisi nama akun facebook dan password yang akan kita gunakan sebagai input dan output data dalam bertransaksi. Begitupun dengan penggunaan yahoo messenger dan gtalk.

Tab Dial Service berfungsi sebagai modul dial untuk pengisian pulsa. Misalnya client (penjual pulsa) melakukan transaksi pengisian pulsa Simpati 10 dengan no hp tujuan 081388034015,  maka modul dial service pada server akan melakukan pengisian pulsa dengan teknik dial seperti *777*081388034015*10*1414#  . Modul dial biasanya ada pada teknik pengisian produk telkomsel.

Tab SMS Service , tab ini juga berfungsi sebagai modul pengisian pulsa, misalnya untuk pengisian pulsa esia yang menggunakan teknik pengisian pulsa melalui sms.  Tab sms service ini juga berfungsi untuk melakukan pengisian pulsa dengan meminta stok terhadap server pulsa lain, bila stok kita mengalami kekosongan. Permintaan stok dengan server lain dapat dilakukan dengan aplikasi yahoo messenger, gtalk, facebook messenger, maupun dengan IP.

Tab Layanan Data, sama dengan tab diatas sebagai modul pengisian pulsa, misalnya untuk pengisian pulsa XL axiata yang menggunakan teknik layanan data dalam melakukan pengisian pulsa

Tab Filter SMSC, berfungsi untuk melindungi no hp client anda dari no hp masking yang dilakukan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab untuk melakukan transaksi.

Tab auto Refill, juga berfungsi sebagai modul pengisian pulsa seperti flexi , dan telkomsel.


Pada Main Software terdapat Dua jendela utama, yaitu :

Jendela Device yaitu jendela yang menghubungkan Fitur device setting (seperti gambar diatas) dengan main software.



Semua perangkat yang kita lihat pada device setting akan terlihat pada main software jendela device dimana kita lihat pada gambar di atas pada tab SMS Sender device atau perangkat telah terkoneksi dengan baik pada HP Line #1 disitu kita lihat padaDevice Activity memberikan status bahwa perangkat Hp Siemens C55 telah terkoneksi.

Jendela Administrasi pada jendela ini memiliki fungsi administrasi, seperti :


Klik gambar untuk melihat lebih jelas.


Posting Komentar

 
Top